Brownies Kukus Cokelat

Kamis, 08 April 2010





Mostly, BDK yang saya buat disini saya buat dengan resep "Brownies Kukus Cokelat" ini. Bikinnya gampang dan cepat, hasilnya juga tidak mengecewakan:)


Bahan A:

Kocok hingga mengembang (hingga adonan naik. jika mikser diangkat, adonan tidak gampang jatuh)
Telur 7 butir
Gula pasir 200 gram

Bahan B

Ayak:
125 gram terigu
50 gram cokelat bubuk

Bahan C:

Cairkan:
4 sdm mentega atau 175 ml minyak sayur (kalau mau lebih hemat, pake minyak sayur juga gpp)
175 gr DCC potong2

Olesi loyang bulat diameter 15cm dengan mentega dan tepung terigu. Atau alasi dengan kertas roti kemudian oles mentega.

Cara membuat:

*Panaskan dandang hingga beruap banyak.

*Setelah bahan A siap, masukkan sedikit demi sedikit Bahan B ke Bahan A, sambil terus diaduk. lalu masukkan bahan C ke Bahan A+B sedikit demi sedikit sambil terus diaduk perlahan, searah. Tuang ke dalam loyang.

*kukus dalam dandang hingga matang. Lakukan tes tusuk.

saran: agar uap air tak menetes ke kue, alasi dulu dandang dengan lap kain sebelum ditutup.
Jika ingin menambah cokelat chip di atas kue, lakukan sesaat sebelum kue akan dikukus.

0 komentar:

Posting Komentar

MyBakingWorld Copyright © 2009 Designed by Ipietoon Blogger Template for Bie Blogger Template Vector by DaPino